Jurusan Pariwisata Syariah menjadi Praktik Audit Calon Auditor SPMI tahun 2023

Cirebon, Senin 16 Oktober 2023 Jurusan Pariwisata Syariah menjadi salah satu tempat Praktik Pelatihan Calon Auditor di Lingkungan lAlN Syekh Nurjati Cirebon Tahun 2023 bertempat di ruang jurusan pariwiwsata syariah lantai 2 Geduang SBSN FEBI.

Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) telah melaksanakan palatihan calon auditor dan jurusan pariwisata syariah  mejadi salah satu sample untuk praktik para calon auditor melaksanakan pelatihan praktik audit Calon Auditor SPMI IAIN Syekh Nurjati Cirebon 2023.

Calon auditor yang melaksanakan paraktik audit di jurusan pariwisata syariah adalah Siti Asiyah, M.Ag. (Lead Auditor), Dr. Anton Sudrajat, M.A. dan Dr. Ade Hidayat, S.Fil., M.P. Dalam kesempatan ini para calon auditor bertemu langsung perwakilan jurusan pariwisata syariah Ema Wilianti Dewi, M.Pd (Gusmut Jurusan Pariwisata Syariah), Mahrun Nisa Ali, M.A. (Gusmut Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam) dan Ivo Dinasta Yanuar, S.S., M.Appling. selaku perwakilan dosen jurusan pariwisata syariah.

Dalam pelaksanaan pelatihan praktik audit ini ada beberapa aspek yang diperiksa, diantaranya tentang kelengkapan proses perkuliahan dari Penawaran MK, SK Mengajar, Penjadwalan, RPS, Kontrak Kelas, Pelaksanaan Perkuliahan, Soal-soal Ujian (UTS dan UAS) sampai aspek nilai dan BKD Dosen

Pada dasarnya pelaksanaan audit ini penting bagi kampus yang berdaya saing level perguruan tinggi bergengsi dan berintegritas tinggi. Oleh karena itu kegiatan ini tentu akan sangat berkontribusi pada bagaimana menjaga mutu akademik kampus kita.

Scroll to Top